Hampir di seluruh tempat mempunyai buah tangan/ oleh-oleh khasnya masing-masing. Begitu juga dengan Lumajang. Salah satu yang terkenal adalah kripik pisang. Sebagai penghasil pisang Agung dan dikenal dengan sebutan kota Pisang, oleh-oleh yang satu ini memang patut dibawa oleh siapapun yang berkunjung ke Lumajang.
Salah satu sentra produksi kripik pisang di Lumajang adalah Burno Sari. Industri rumah tangga ini berada di desa Burno. Tak heran kalau Burno memproduksi kripik pisang karena di daerah tersebut memang basis penghasil pisang. Baik pisang Agung (khas Lumajang) maupun pisang buah.
Ciri khas kripik pisang Burno Sari adalah legitnya yang murni karena melalui dua kali proses penggorengan. Karena legitnya itu, produk ini disukai banyak orang sehingga menjadi salah satu favorit buah tangan masyarakat.
Pemasarannya pun tak hanya di Lumajang tapi sudah ke beberapa daerah di Jawa Timur. Industri yang telah didirikan sejak 1996 ini telah mengalami perkembangan pesat, salah satunya adalah inovasi pembuatan sale pisang. Jadi, kalau ke Lumajang jangan lupa bawa oleh-oleh kripik pisang ya…
Lokasi: Lumajang bagian Barat, desa Burno, kec. Senduro
Mau Tanya Mas...hehe
BalasHapusDi Lumajang yang memproduksi olahan pisang tetapi sudah menggunakan agroindustri modern / bisa dikatakan olahannya tadi dari bahan mentah sampek siap produksi menggunakan teknologi atau alat modern..
itu di mana mas ...
terima kasih mas ...
salah satu yang modern ada di BURNO SARI ini. Karena kami pernah melihat langsung proses dan alat2nya...tapi jangan berpikir kayak proses di perusahaan Garuda Food atau Dua Kelinci..
Hapusoh gitu ya mas...
Hapuskalo mengenai penggunaan sistem informasinya. disana apakah sudah ada.
misal sistem informasi perencanaan bahan bakunya dsb.
mungkin masnya pernah mengetahui.
terima kasih mas sebelumnya.
misalkan buat penelitian bisa?
BalasHapus